//Statistik Pendidikan

Statistik Pendidikan

Statistik diartikan sebagai data kuantitatif atau kumpulan data yang berwujud angka, yaitu kumpulan bahan keterangan berupa angka, yang dapat memberikan gambaran mengenai keadaan, peristiwa atau gejala tertentu.  Ilmu pengetahuan yang mempelajari dan mengembangkan secara ilmiah tahapan yang ada dalam kegiatan statistika. Secara umum, Ilmu statistika dibagi menjadi dua fase, yaitu: Statistika deskriptif adalah fase statistika yang meliputi kegiatan-kegiatan mengumpulkan data, menyusun dan menggambarkan data dalam bentuk tabel atau grafik, serta menganalisis data yang diperoleh tanpa menarik kesimpulan terhadap populasi secara umum. Statistika inferensial adalah fase statistika lebih lanjut, dengan melakukan analisis terhadap data yang diperoleh sehingga dapat menarik kesimpulan terhadap polulasi secara umum. Sedangkan Statistika Pendidikan adalah Ilmu Pengetahuan yang mempelajari dan mengembangkan prinsip, metoda dan prosedur yang perlu ditempuh dalam rangka pengumpulan, penyusunan, penyajian, penganalisisan bahan keterangan yang berwujud angka mengenai hal yang berkaitan dengan pendidikan.

DOWNLOAD

PRE-ORDER