//Alunan Nada Zikir di Senja Cakrawala

Alunan Nada Zikir di Senja Cakrawala

Liqin, seorang pemuda keturunan China. Berada di tengah keluarga yang sederhana, dan bahagia. Kedua orang tuanya beragama Budha, namun ia dan Anchee, adiknya saat TK dan SD dimasukkan di sekolah Katholik. Tidak seperti Anchee yang kemudian menjadi penganut Katholik yang taat, ia ingin memeluk agama Budha selepas lulus dari SMA. Kedua orang tua menerima keputusan anak-anaknya, karena mereka berpikiran terbuka. Sejak TK hingga SMA, Liqin terobsesi oleh seorang teman sesame keturunan China, Valentina namanya, cantikdan kaya raya. Sebuah insiden saat pelajaran olah raga member kesempatan pada Liqin untuk berdekatan dan mendapat cinta Valentina. Keduanya pun menjadi sepasang kekasih yang sangat serasi. Sama seperti adiknya, Valentina juga merupakan penganut Katholik yang taat. Papa Valentina menerima Liqin sebagai kekasih putrinya, tanpa mempermasalahkan ekonomi keluarga Liqin yang sederhana. Kecerdasan Liqin sudah cukup menjanjikan akan keberhasilan dimasa depan, dan kejujuran Liqin juga menjadi jaminan akan kebahagiaan Valentina nantinya. Hanya satu yang papa Valentina minta, jangan sampai ada anggota keluarganya yang beragama Islam. Papa Valentina bukan anti ajaran Islam, hanya saja adiknya pernah bangkrut karena ditipu oleh karyawannya yang beragama Islam. Liqin memiliki paman yang sukses sebagai pedagang grosir sembako di Surabaya. Dari pamannya itulah toko kedua orang tuanya mendapat barang dagangan. Liqin berencana akan menimba ilmu entrepreneur pada pamannya itu setelah lulus SMA. Pamannya bersedia dengan senang hati menyalurkan kemahirannya berbisnis padaLiqin, mengingat papa Liqin merupakan saudara yang menemaninya disaat masih susah. Namun keluarga yang bahagia, kekasih pujaan, dan kesempatan mewarisi ilmu dagang dari paman semua berantakan di tengah jalan sejak ia bersahabat dengan Tulus dan Ramadhan. Peristiwa demi peristiwa telah menuntunnya ke pintu hidayah. Ia-pun kehilangan segalanya, hidupnya jadi terpuruk ketitik terendah. Liqin menerima keterpurukan itu dengan ikhlas, tetapi ia tidak tega melihat orang-orang yang pernah ia cintai turut menderita. Segala daya dan upaya akhirnya ia tempuh untuk membahagiakan mereka kembali.

DOWNLOAD

PRE-ORDER