Perasaan iri dan dengki adalah dua emosi negatif yang sering kali muncul dalam berbagai aspek kehidupan. Iri, yang merujuk pada ketidakpuasan terhadap kesuksesan atau kebahagiaan orang lain, biasanya melibatkan rasa tidak senang yang bersifat internal dan lebih pasif. Seseorang yang iri mungkin merasa tidak mampu merasakan kebahagiaan untuk pencapaian orang lain, tetapi tidak selalu menunjukkan perasaan tersebut secara langsung. Dengki, di sisi lain, lebih kuat dan sering disertai dengan keinginan agar orang lain mengalami kegagalan atau kesulitan. Dengki tidak hanya mencakup ketidakpuasan tetapi juga bisa melibatkan tindakan aktif untuk merusak atau menghalangi kebahagiaan orang lain. Dalam berbagai konteks baik itu di tempat kerja, dalam hubungan pribadi, atau dalam lingkungan sosial perasaan ini dapat mengakibatkan dampak yang merugikan, seperti konflik interpersonal, penurunan semangat, dan kerusakan hubungan. Mengatasi iri dan dengki memerlukan kesadaran diri, komunikasi terbuka, dan pengembangan empati serta rasa syukur. Langkah-langkah ini penting untuk membangun kekuatan mental pribadi, lebih peka untuk menganalisa mana yang benar atau tidak. Tetap fokus, jangan samapai energi tersebut masuk di bagian kehidupan kita yang penuh berfikir baik dan yakin.
Penulis : Endang Shyta Triana, S.E., M.M
Halaman Buku : 115
DOWNLOAD
PRE-ORDER | Harga : Rp. 54.000