Konflik dalam organisasi adalah hal yang wajar dan tidak bisa dihindari, mengingat perbedaan pendapat, tujuan, nilai, dan kepentingan di antara individu dan kelompok. Konflik dapat bersifat destruktif atau konstruktif, tergantung bagaimana dikelola. Selain itu stres kerja adalah reaksi fisik dan emosional karyawan terhadap tekanan yang timbul dari pekerjaan. Jika tidak dikelola dengan baik, stres dapat berdampak buruk pada kesehatan individu dan kinerja organisasi. Konflik yang tidak dikelola dengan baik dapat menjadi sumber utama stres kerja, yang pada gilirannya dapat berdampak buruk pada kesehatan mental, fisik, serta kinerja karyawan. Sebaliknya, stres yang berlebihan juga dapat memicu konflik antar individu atau kelompok dalam organisasi. Oleh karena itu, manajemen yang efektif dari kedua aspek ini diperlukan untuk menciptakan lingkungan kerja yang sehat, produktif, dan harmonis. Pembahasan dalam buku ini meliputi pentingnya manajemen konflik dan stres kerja, konsep dasar konflik, jenis konflik, faktor penyebab konflik, dampak konflik, analisis dan diagnosis konflik, strategi dan teknik manajemen konflik, konsep dasar stres kerja, faktor- faktor yang mempengaruhi stres kerja, dampak stres kerjaidentifikasi dan penilaian stres kerja, strategi dan teknik manajemen stres kerja, intervensi organisasional untuk mengurangi konflik dan stres kerja, manajemen konflik dan stress kerja di era digital dan tren masa depan manajemen konflik & stres kerja. Pembahasan materi dalam buku ini telah disusun secara sistematis dengan tujuan memudahkan pembaca. Buku ini dihadirkan sebagai bahan referensi bagi praktisi, akademisi, terkhusus mahasiswa yang sedang mengikuti mata kuliah yang berhubungan dengan manajemen SDM ataupun siapa saja yang ingin mendalami lebih jauh. Terbitnya buku ini diharapkan mampu memberikan pemahaman kepada para pembaca mengenai konsep Manajemen Konflik & Stres Kerja.
Penulis : Ida Ayu Kade Rachmawati K., S.E., M.M. | Dr. Fiko Farlis, S.E, M.M. | Fara Dina, S.E., M.E. | Tati Sumarti Bisri, S.I.Kom., M.M. | Farida Idayati, S.E. M.SA. | Debi Eka Putri, S.E., M.M. | Dr. Edi Harapan, M.Pd. | Tegowati, S.E., M.M. | dr. Risci Intan Parmita | Siti Nurdiah, S.E., M.Si. | Dr. Ganjar Winata Martoatmodjo, A.Md., S.Pd., M.Pd. | Dr. Yayah Atmajawati, SE., M.Si. | Agustin Riyan Pratiwi, S.E., M.Si. | Dr. Erna Ningsih Mokodongan, S.Pi., M.Si. | Dr. Lustono, S.Pd., M.M.
Editor : Dr. Luhgiatno, S.E., M.M., M.Si.
Halaman Buku : 304
DOWNLOAD
PRE-ORDER | Harga : Rp. 90.000