Buku ini hadir sebagai bentuk kontribusi dalam memperkenalkan konsep dan praktik microteaching kepada masyarakat luas, tidak hanya bagi calon pendidik pendidikan atau calon guru, tetapi juga bagi siapa saja yang tertarik dengan dunia pengajaran, pelatihan, dan komunikasi efektif. Microteaching, sebagai salah satu pendekatan sistematik dalam pelatihan keterampilan mengajar, terbukti mampu meningkatkan kualitas penyampaian materi, pengelolaan kelas, serta keterampilan interpersonal dalam konteks edukatif.
Dalam penyusunan buku ini, penulis berusaha menyajikan materi secara ringkas namun padat, sistematis namun tetap komunikatif, serta dilengkapi contoh-contoh praktis yang mudah diaplikasikan. Selain memuat teori dasar tentang microteaching, buku ini juga memperkenalkan teknik observasi, evaluasi, dan refleksi sebagai bagian penting dari proses pembelajaran mikro. Semoga buku ini dapat menjadi referensi bermanfaat bagi para pendidik, pelatih, calon pendidik, dan masyarakat umum yang ingin memahami dan mengembangkan keterampilan mengajar secara efektif.
Penulis : Sri Widi Lestari, S.Pd., M.Pd. | Ati Sumiati, S.Pd., M.M. | Santi Susanti, S.Pd., M.Ak. | Wahyu Lestari, S.Pd., M.Pd. | Khansha Sindra Irfani, M.Ak
Editor : Sri Widi Lestari, S.Pd., M.Pd.
Halaman Buku : 148
DOWNLOAD
PRE-ORDER | Rp. 60.000