Dalam wacana studi al-Qur’an, terutama kajian yang berkaitan dengan surah al-Qur’an, terdapat dua bentuk tartib surah. Pertama, tartib Mushaf yaitu dimulai surah al-Fatihah sampai surah al-Nas. Kedua, tartib nuzuli yaitu diturunkan berdasarkan kronologi turunnya surat kepada Nabi, dimulai dari surat yang pertama kali turun sampai yang terakhir turun. Kedua susunan di atas menjadi berbeda bukan hanya berkaitan tartib yang dihasilkan, tetapi juga menyangkut apresiasi keilmuan. Tartib mushafi banyak dikaji dalam berbagai literatur tafsir sejak abad ke-3 sampai ke-15, tetapi tartib nuzuli masih jarang ditemukan. Tartib nuzuli adalah tafsir yang disajikan tidak dengan mengikuti urutan surat dalam mushaf melainkan sesuai dengan urutan yang diyakini penulisnya berdasar sumber-sumber riwayat kronologis turunnya surat. Singkatnya, tafsir ini mengikuti tartib nuzul bukan tartib mushaf. Di dalam buku ini dijelaskan banyak hal terkait bagimana periodesasi dan perkembangan tartib al-nuzul di antaranya sangat erat dengan ilmu makki dan madani. Ilmu makki dan madani merupakan ilmu yang membahas ihwal bagian al-Qur’an yang makki madani, baik dari segi arti dan maknanya, cara mengetahui atau tanda masing-masing maupun macamnya.
DOWNLOAD