Pernahkah Anda mendengar keluhan ibu hamil trimester III dengan nyeri punggung? Tidak sedikit ibu hamil mengeluhkan hal ini. Perlu dipahami bahwa keluhan nyeri punggung ibu hamil ini merupakan hal yang wajar seiring bertambahnya usia kehamilan. Meskipun hal yang normal, namun bila tidak ditangani secara serius akan menimbulkan kecenderungan nyeri punggung bawah hingga masa pasca persalinan.
Berlatih yoga pada masa kehamilan merupakan salah satu selfhelp yang akan mengurangi ketidaknyaman selama masa hamil. Buku ini kami tulis untuk membantu pengajar yoga kehamilan, dosen bidan, bidan, mahasiswa serta ibu hamil yang membutuhkan cara mengatasi keluhan nyeri punggung ibu hamil dengan Prenatal Yoga. Buku ini mengupas kehamilan, ketidaknyamanan nyeri punggung, serta panduan untuk melakukan prenatal yoga dalam mengatasi keluhan nyeri punggung ibu hamil.
Dengan melakukan prenatal yoga secara teratur, sesuai, dan gerakan yang benar diharapkan keluhan nyeri punggung ibu hamil berkurang, serta kualitas hidup ibu hamil meningkat.
Penulis : Riza Amalia, S.ST, M.Kes | Wanodya Hapsari, S.ST, Bdn, M.Tr.Keb | Septerina Purwandani Winarso, S.ST, Bdn, M.Kes | Diki Retno Yuliani, S.ST, M.Tr.Keb | Hesti Kurniasih, S.ST, M.Tr.Keb
Halaman Buku : 89
DOWNLOAD
PRE-ORDER | Rp. 48.000