Buku Inspirasi Desain Busana Tradisional untuk Tren Modern menghadirkan panduan mendalam bagaimana warisan budaya busana tradisional dapat diadaptasi dan dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan serta tren mode masa kini. Uraian yang informatif, buku ini menjelaskan pentingnya busana tradisional sebagai simbol identitas budaya, sekaligus menunjukkan cara menggabungkannya dengan elemen estetik modern untuk menciptakan desain yang segar dan relevan.
Buku ini mengulas elemen-elemen khas dalam busana tradisional seperti motif, warna, material, dan tekstur yang sarat makna budaya, serta menunjukkan bagaimana elemen tersebut diadaptasi untuk desain kontemporer. Studi kasus dari berbagai budaya seperti batik dan tenun Indonesia, kimono Jepang, sari India, hingga hanbok Korea, memperlihatkan transformasi kreatif busana tradisional dalam dunia mode global.
Selain itu, buku ini menjelaskan teknik desain mulai dari riset budaya, adaptasi elemen tradisional, hingga kolaborasi dengan pengrajin lokal untuk menciptakan busana yang autentik. Tren modern seperti gaya minimalis, streetwear dengan aplikasi tradisional, serta penerapan prinsip sustainable fashion juga dibahas sebagai inspirasi untuk menciptakan karya yang inovatid dan berkelanjutan.
Tidak hanya berbicara kreativitas, buku ini juga menyajikan strategi praktis untuk membawa busana tradisional ke bisnis global, termasuk melalui branding, media sosial, inovasi presentasi, dan kolaborasi dengan desainer internasional. Dengan gaya bahasa yang mudah dipahami dan penuh inspirasi, buku ini menjadi panduan berharga bagi desainer, pengrajin, pecinta mode, maupun siapa saja yang ingin menghidupkan kembali nilai-nilai budaya dalam wujud tren modern. Inspirasi Desain Busana Tradisional untuk Tren Modern adalah jembatan antara tradisi dan inovasi, mengukuhkan busana tradisional sebagai bagian dari identitas global yang dinamis
Penulis : Dr. Wesnina, M.Sn & Rahayu Purnama, S.Pd., M.Pd., Ph.D
Editor : Dr. Suciati, M.Ds
Halaman Buku : 202
DOWNLOAD
PRE-ORDER | Rp. 70.000